Nah, buat cooking lovers yang suka sama tempe, boleh deh dicoba resep kreasi yang satu ini.
Monggo.. Selamat mencoba ^^
Bahan:
* 300 gr tempe, potong dadu 2 cm, goreng kering
* 2 lbr daun jeruk
* 1 btg serai, memarkan
* 500 ml santan kental
* 1 sdm air asam jawa
* 1 sdt garam
* 2 sdt gula merah iris
* 2 sdm minyak goreng
Haluskan:
* 5 bh bawang merah
* 5 bh cabai merah
* 3 btr kemiri
* 1 cm lengkuas
* 1 cm kunyit
Cara membuat:
> Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus bersama daun jeruk dan serai sampai harum.
> Masukkan tempe goreng, aduk sampai rata.
> Tuang santan, bubuhi garam, gula merah, dan air asam, masak sampai kental.
Komentar :
Posting Komentar
Please leave a comment here, but do not use "Anonim" as your user.
Thank you for visiting !